JAWABAN LATIHAN SOAL PENGANTAR BISNIS
Nama : Sindi Dayu Maisyaroh No Induk Mahasiswa : 202113269Program Studi : ManajemenFakultas : EkonomiNama Perguruan Tinggi :UNARSDosen Pengampu : YudhistiraHarisandi SE, ST, M. SiNIDN : 0706067504Judul Tugas : Latihan Soal
LATIHAN SOAL
1. Apa yang kalian ketahui mengenai Franchising !
2. Sebutkan keuntungan dan kerugian bisnis Franchising !
3. Jelaskan langkah-langkah dalam bisnis Franchising !
JAWABAN
1. Apa yang kalian ketahui mengenai Franchising !
Pemilik produk atau merek waralaba disebut sebagai franchisor sedangkan pembeli dari merek dinamakan franchisee. Sudah banyak merek franchise yang sangat ternama di Indonesia sejak dulu misalnya restoran ayam cepat saji McDonald. Franchising sendiri secara mudah bisa diartikan sebagai hak pengelolaan atau hak pemasaran bersama yaitu antara pemilik merek (franchisor) dengan pembeli merek (franchisee).
Franchisor bisa berupa orang pribadi maupun badan usaha yang memberikan hak atas merek dagangnya kepada orang lain yaitu franchisee. Oleh sebab itulah maka franchisee mendapatkan hak untuk melakukan kegiatan perdagangan menggunakan merek dan sistem bisnis dari franchisor.
Menurut Peraturan Pemerintah nomor 42 tahun 2007 dikatakan bahwa franchising merupakan hak khusus yang dipunyai oleh orang perorangan maupun badan usaha atas sistem bisnis beserta ciri khas usaha tersebut dalam rangka memasarkan produk berupa barang maupun jasa yang telah terbukti keberhasilannya serta dapat dimanfaatkan oleh pihak lain sesuai dengan perjanjian yang ada.
2. Sebutkan keuntungan dan kerugian bisnis Franchising !
KEUNTUNGAN
1. Manajemen Bisnis yang Sudah Terbentuk
Bisnis franchise memang sudah memiliki manajemen yang berjalan dengan baik. Sebagai pemilik bisnis, kita tidak perlu repot untuk memikirkan ide bisnis, brand, sistem bisnis dan Anda sudah bisa mempraktikanya langsung di lokasi yang baru.2. Memiliki Brand yang Sudah Dikenal
Kelebihan bisnis waralaba selanjutnya adalah brand yang sudah dikenal di kalangan masyarakat. Hal ini tentunya akan mempermudah pemilik bisnis dalam melakukan promosi. Anda tidak perlu lagi mengeluarkan banyak biaya, dan lebih mudah mendapat konsumen baru.
3. Memiliki Manajemen Keuangan yang Lebih Mudah
Karena bisnis franchise sudah memiliki mitra, maka manajemen keuangan di dalamnya juga sudah diatur dengan baik. Sistem manajemen keuangan yang sudah teruji ini tentunya akan lebih mempermudah Anda sebagai pemilik bisnis untuk mengatur manajemen keuangan.
4. Kerja Sama Partner dan Dukungan Franchisors
Dalam hal ini, kelebihan bisnis waralaba berikutnya adalah mendapat kemudahan dalam membuat dan menjual produk, karena sudah diatur oleh manajemen. Kerja sama untuk supply bahan baku, serta strategi marketing akan diberikan oleh partner. Franchisor yang juga merupakan pemengan lisensi franchise, akan memberikan pelatihan khusus dan kiat sukses berbisnis franchise pada mitra.1. Dikendalikan Penuh Oleh Franchisor
Franchisor atau pemilik merek dalam jenis usaha waralaba ini, tentunya memiliki kendali penuh. Misalkan saja Anda memiliki inovasi produk (ide), maka kemungkinan besar franchisor belum bisa mengabulkan, sebab memiliki aturan sendiri.
2. Adanya Pembagian Keuntungan
Berbisnis franchise, berarti Anda sebagai pemilik bisnis wajib untuk membayarkan sebagian dari keuntungan, serta biaya kemitraan. Namun, tidak semua bisnis waralaba meminta bayaran tersebut, maka sebaiknya Anda bertanya dulu pada pemilik brand mengenai pembagian ini secara jelas.
Anda bisa menggunakan software akuntansi untuk memudahkan penghitungan pengeluaran dan pemasukan dari bisnis Anda. Untuk mencoba Accurate Online secara gratis selama 30 hari, Anda bisa mencobanya melalui link ini.
3. Supplier Tunggal Bahan Baku
Bahan baku produk dalam bisnis franchise sudah ditentukan oleh pemilik brand sebelumnya. Dalam hal ini, Anda tidak bisa mencari supplier sendiri. Semua sudah diatur dalam franchise, maka pemilik bisnis hanya tinggal menjalankan bisnisnya saja.
4. Reputasi Bisnis Mudah Terpengaruh
Jika saja salah satu mitra franchise memiliki reputasi yang buruk, maka franchise yang Anda miliki juga bisa terkena dampaknya. Hal tersebut bisa menurunkan Omset bisnis.
Bagaimana, apakah Anda sudah mulai tertarik dengan bisnis franchise berdasarkan kelebihan dan kelemahanya? Pastikan Anda memahami terlebih dulu tentang bisnis franchise, agar lebih maksimal dalam menjalankanya.
3. Jelaskan langkah-langkah dalam bisnis Franchising !
Sudah disebutkan di atas sebelumnya bahwa saat ini sudah cukup banyak franchising atau waralaba yang ada di Indonesia baik skala besar maupun yang masih kecil. Dari waralaba atau franchising yang ada tersebut bisa dibedakan menjadi 2 jenis yaitu:
- Waralaba atau Franchise dari Dalam Negeri
Kalau Anda ingin memasuki dunia usaha franchising bisa memulainya dengan waralaba dari dalam negeri. Jangan kuatir karena walaupun mungkin belum sistemnya belum sebagus franchising luar negeri namun bukan berarti franchise dalam negeri tidak potensial.
Franchising dalam negeri cocok bagi Anda yang memang belum memiliki pengalaman di dunia waralaba. Cukup banyak waralaba dalam negeri yang bagus prospeknya misalnya minuman kekinian yang sekarang banyak diminati anak muda.
- Waralaba atau Franchising Luar Negeri
Pilihan pada franchising asal luar negeri memang paling diminati oleh mereka yang sudah cukup lama berkecimpung dalam dunia bisnis tersebut. Franchising asal luar negeri memang memberikan sistem yang lebih matang dan jelas serta gengsi tersendiri. Namun tentu saja persyaratannya juga tidaklah semudah franchising dari dalam negeri.
Tipe-tipe Franchising
Selain jenis-jenis franchising sebaiknya Anda juga mengetahui apa saja tipe dari waralaba tersebut. Tipe-tipe franchising tersebut dibagi menjadi :
- Trade Name
Yaitu waralaba yang sudah diberikan hak untuk melakukan produksi sendiri namun masih harus di bawah pengawasan dari pemilik merek atau franchisor.
- Product Distribution
Tipe yang kedua adalah product distribution dimana pembeli waralaba hanya mempunyai hak untuk melakukan kegiatan distribusi hanya di beberapa wilayah tertentu. Jadi produk waralaba masing-masing wilayah memiliki distribusi yang berbeda sekalipun mereknya sama.
- Pure Franchising
Terakhir adalah pure franchising di mana pembeli waralaba akan diberikan hak secara penuh oleh pemilik merek mulai dari melakukan produksi, penjualan produk, manajemen, pendistribusian dan sebagainya.
Franchising adalah bentuk usaha yang cocok bagi Anda yang tidak ingin memulai sesuatu dari nol karena merek franchise sudah sangat dikenal oleh masyarakat. Jika Anda membutuhkan modal untuk usaha franchising tersebut bisa mendapatkannya dari Investree dengan mudah dan aman.